Hallo sobat, pada kesempatan kali ini saya akan membahas mengenai Macam Macam Topologi Jaringan. Apa itu topologi jaringan? Topologi jaringan adalah suatu bentuk desain atau struktur dalam membangun sebuah jaringan yang menghubungkan antar komputer satu dengan yang lain atau perangkat satu dengan yang lain agar saling terhubung dengan baik, bisa menggunakan media kabel maupun nirkabel.
Macam macam Topologi Jaringan
Topologi jaringan sangat bervariasi bentuknya, oleh sebab itu ada kelebihan dan kekurangan yang di miliki oleh topologi tersebut. Langsung saja simak artikel di bawah ini
1. Topologi Star
Pada topologi star setiap komputer langsung di hubungkan ke HUB. Fungsi HUB adalah untuk mengatur lalu lintas seluruh komputer yang terhubung. Topologi ini memiliki kelbihan dan kekurangan yaitu
Kelebihan : -Deteksi kesalahan mudah
-Keamanan tinggi
-Mudah di kontrol
-Bersifat fleksibel
Kekurangan : -Memakan biaya tinggi
-Memerlukan banyak kabel
-Jaringan tergantung terminal pusat (HUB)
2. Topologi Ring
Topologi ring merupakan topologi yang menghubungkan satu komputer dengan komputer lain dalam rangkaian yang melingkar, mirip dengan cincin. Umumnya jenis topologi ini menggunakan LAN card untuk menghubungkan antar komputer.
Kelebihan : -Instalasi mudah
-Tidak perlu banyak kabel
-Mudah dirancang
-Biaya instalasi murah
Kekurangan : -Jika 1 titik terganggu, maka yang lain ikut terganggu
-Sering mengalami collision atau tabrakan data
-Troubleshooting cukup rumit
3. Topologi Bus
Topologi ini menggunakan kabel tunggal, seluruh komputer saling berhubungan secara langsung menggunakan 1 kabel saja menggunakan kabel coaxial.
Kelebihan : -Mudah di kembangkan
-Tidak perlu banyak kabel
-Hemat biaya
instalasi
-Pengaplikasikannya sangat sedeehana
Kekurangan : -Sering terjadi antrian data
-Untuk jarak jauh memerlukan repeater
-Tidak stabil
-Tingkat deteksi kesalahan jaringan kecil
4. Topolgi Tree
Merupakan
hasil pengembangan dari topologi bus dan star. Terdiri dari topologi star yang dihubungkan ke topologi bus. Data dikirim dari pusat simpul yang lebih tinggi
dahulu.
Kelebihan : -Mudah
dikontrol
-Perubahan
bentuk kelompok mudah dilakukan
-Mudah deteksi kesalahan
-Manajemen data tersusun lebih baik
Kekurangan : -Cara kerja lambat
-Perlu banyak kabel
-Sering bertabrakan data
-Jika perangkat tumpuan utama bermasalah, maka semua ikut bermasalah
5. Topologi Mesh
Merupakan
rangkaian jaringan yang saling terhubung. Setiap komputer mempunyai titik yang
siap berkomunikasi secara langsung dengan titik perangkat komputer lain.
Kelebihan : -Proses
pengiriman data lebih cepat
-Dinamis
dalam memperbaiki setiap titik jaringan
-Data
langsung dikirim ke tujuan tanpa melewati komputer lain
-Keamanan lebih terjamain
Kekurangan : -Instalasi begitu rumit
-Memerlukan banyak kabel
-Biaya yang begitu mahal
-Perlubanyak port I/O
6. Topologi Peer to Peer
Sesuai namanya topologi jaringan ini hanya menggunakan 2 buah komputer untuk saling terhubung, biasanya menggunakan satu kabel yang menghubungkan antar komputer untuk proses pertukaran data.
Kelebihan : -Biaya yang sangat murah
-Instalasi cukup mudah
-Tidak membutuhkan banyak kabel (hanya 1 buah)
Kekurangan : -Keamanan sangat rentan
-Sulit dikembangkan
-Troubleshooting bisa dibilang rumit
7. Topologi Linier
Pada topologi ini biasanya menggunakan satu kabel utama guna menghubungkan tiap titik sambungan pada setiap komputer.
Kelebihan : -Mudah dikembangkan
-Membutuhkan sedikit kabel
-Tata letaknya cukup sederhana
-Tidak memerlukan kendalai pusat
Kekurangan : -Keamanan data kurang baik
-Kepadatan lalu lintas cukup tinggi
8. Topologi Hybrid
Topologi hybrid merupakan topologi gabungan antara beberapa topologi
yang berbeda. Pada saat dua atau lebih topologi yang berbeda terhubung
satu sama lain, disaat itulah gabungan topologi tersebut membentuk
topologi hybrid.
Kelebihan ; -Penambahan Koneksi lainnya sangatlah mudah
-Fleksibel
Kekurangan : -Pengelolaan pada jaringan ini sangatlah sulit.
-Biayanya terbilang mahal.
-Instalasinya rumit
Nah, mungkin itu saja yang bisa saya tulis semoga bisa bermanfaat bagi anda yang membacanya. Sekian.
0 komentar:
Posting Komentar